Biaya Hidup di Jerman (Hamburg)

Berikut biaya hidup di Hamburg, Jerman, periode sekitar 2009-2010. Sumber: M. Ajisatria Suleiman, Erasmus Mundus Awardee 2009, program European Master in Law and Economics (EMLE). Terima kasih, Ajisatria!

Akomodasi

Satu kamar dalam apartemen 3 kamar (sharing kamar mandi dan dapur): €250-€350, disediakan untuk apartemen mahasiswa. Kalau mencari di private market sekitar €350-€500.

Transportasi

Transportasi ditanggung kampus. Dapat pula menyewa sepeda (biaya registrasi awal €5) dan dapat dipakai sepuasnya gratis sepanjang dipakai kurang dari 30 menit. Stand pengembalian sepeda tersebar di seluruh kota, jadi apabila hamper melewati 30 menit, dikembalikan dulu sepedanya, lalu diambil lagi, jadi bisa menggunakan sepeda sepuasnya tanpa membayar.

Makan

  • Belanja mingguan: €10-20 per minggu (untuk sarapan dan 7-8 kali makan).
  • Kantin kampus: €2-3,5 per porsi.
  • 1-2 kali makan di luar: €6-€8 per porsi.

Informasi tambahan

Biaya lain-lain (jalan-jalan, komunikasi, dll): €50-€100. Catatan: lokasi Hamburg kurang strategis karena di ujung atas Jerman, jadi biaya kereta keliling Jerman menjadi sangat mahal, dan tidak banyak akses budget airlines. Situs terkait: http://www.hvv.de/

Beasiswa DAAD Public Policy and Good Governance 2011-2012

Logo DAAD

Berikut pengumuman dari DAAD (German Academic Exchange Service) tentang beasiswa Master (S2) bidang Public Policy and Good Governance untuk periode 2011-2012. Pendaftaran telah dibuka dengan deadline 13 Agustus 2010.

Program yang ditawarkan:

  1. Development and Governance: University of Duisburg-Essen.
  2. Master of Public Policy: Willy Brandt School of Public Policy at the University of Erfurt.
  3. Conflict Studies and Management: Willy Brandt School of Public Policy at the University of Erfurt.
  4. Master of Public Policy: Hertie School of Governance, Berlin.
  5. Management in Non-Profit Organisations: University of Applied Science Osnabrück.
  6. Democratic Governance and Civil Society: University of Osnabrück.
  7. Public, Economics, Law and Politics: Leuphana University of Lüneburg.
  8. Governance and Public Politics: University of Passau.
  9. Public Policy and Management: University of Postdam.

Persyaratan lengkap: Call for Application (PDF).

Untuk informasi lebih lengkap (dan juga informasi beasiswa DAAD lain), baca informasi beasiswa di website DAAD Jakarta.

Biaya Hidup di Jerman (Stuttgart)

Berikut informasi biaya hidup di Stuttgart, Jerman, periode 2009-2010. Sumber: Ratri, awardee Erasmus Mundus Management in Cultural Landscape (MACLANDS), tahun 2008

  • Biaya makan: masak sendiri per minggu 20 euro.
  • Akomodasi: kamar apartemen 320 euro per bulan + 10 euro internet per bulan. Website student housing www.studentenwerk.de
  • Transportasi: gratis transport untuk pelajar. Jika sudah masuk semester berikutnya harga tiket untuk 1 semester adalah 160 euro berlaku untuk metro, bis. Website transport www.dbahn.de. Situs metro/bus www.vvs.de
  • Biaya jalan-jalan + belanja 100-150 euro per bulan.
  • Facebook PPI Stuttgart
  • Toko asia ada di stasiun metro Roetebuhlplatz. Masjid & toko halal di daerah Marienplatz

Biaya Hidup di Jerman (Kaiserslautern)

Berikut informasi biaya hidup di Kaiserslautern, Jerman, periode 2008-2009. Sumber: R. Topan Berliana, awardee European Master in Software Engineering (EMSE) tahun 2008. Terima kasih, Topan!

  • Biaya makan: 150-200 euro (kantin/masak sendiri), 2-3 euro per meal untuk kantin.
  • Biaya akomodasi: 220 euro/bulan (student residence, single room).
  • Biaya transportasi: 200 euro/semester gratis transportasi dalam kota dan kereta dalam region tertentu.

Biaya Hidup di Jerman (Freising)

Berikut biaya hidup di Freising, Jerman, periode tahun 2010. Sumber Eva S, awardee International Masters of Horticultural Science (IMHS) tahun 2009. Terima kasih, Eva!

Biaya Makan

  • Masak sendiri : 30-40 euro/bulan.
  • Makan di Kantin : 60-80 Euro/bulan.

Biaya Akomodasi

  • Asrama kampus: Sewa kamar + internet + listrik + air = 245 euro/bulan.

Biaya Transportasi

  • Karena asrama dekat kampus, Sepeda (second hand) 20-25 euro/sepeda.

Biaya Lain-lain

  • Jalan-Jalan 200 euro/bulan/2-3 kota di wilayah jerman.
  • Oleh-oleh : 200 euro (hanya kalau mau pulang).

Informasi Tambahan

Biaya Hidup di Jerman (Dresden)

Ada dua set biaya hidup di Dresden, Jerman, satu dari Ario dan satu lagi dari Ivonne. Saya tulis terpisah sesuai sumbernya. Terima kasih untuk Ario dan Ivonne!

Yang pertama berikut informasi biaya hidup di Dresden, Jerman, untuk periode tahun 2009/2010. Sumber: Ario, awardee EMCL (European Master in Computational Logic) tahun 2009.

Biaya Makan

  • 120 – 200 EUR.
  • Note: malam dan weekend masak sendiri, siang hari kuliah makan di kampus, terkadang makan di luar namun tidak sering.
  • Biaya ini juga mungkin termasuk cemilan.

Biaya Akomodasi

  • Asrama kampus: kurang lebih170 – 270 EUR.
  • Info asrama (studentenwohnheim), tipe dan harganya, bisa diliat di http://www.studentenwerk-dresden.de/english/wohnen/wohnheimkatalog/

Biaya Transportasi

  • Menggunakan semester ticket yang di bayar setiap semesternya bersamaan dengan semester service fee.
  • Kurang lebih harga semester ticketnya sendiri sekitar 100EUR.

Biaya Lain-lain

  • Biaya lain tergantung kebutuhan.
  • Secara umum, total biaya hidup di Dresden per bulan (untuk semua kebutuhan termasuk makan, tempat tinggal, dll) adalah 400 – 600 EUR.

Informasi Tambahan

  • Website transportasi umum: http://dvb.de, http://bahn.de, http://db.de .
  • KBRI: http://kbri-berlin.de/ .
  • Milis Formid (Komunitas orang indonesia): http://groups.yahoo.com/group/formasi-dresden/ .
  • Website asrama, kantin, dll: http://www.studentenwerk-dresden.de/
  • Restoran asia: ada beberapa di daerah hauptbahnhof nord (Asia snack) dan di berbagai tempat lain, ada banyak restoran cina juga.
  • Restoran Indonesia: belum menemukan hingga kini.
  • Restoran halal: cari toko donner/kebap yang halal, biasanya penjualnya orang turki atau orang timur tengah, pilihan lain coba ke restoran afganistan di neustadt dekat alberplatz atau alaunstrasse.
  • Tempat ibadah berbahasa Inggris: Untuk muslim (masjid): Masjid terletak di franklin strasse. Untuk khotbah jumat, sampai saat ini belum menemukan yang selalu berbahasa inggris. Semua berbahasa arab dan jerman. Hanya pada waktu tertentu terkadang ditambah juga bahasa inggris, tapi umumnya setiap khotbah bahasa arab dan jerman.

Berikut informasi biaya hidup di Dresden, Jerman, untuk periode tahun 2008. Sumber: Ivonne, awardee SUTROFOR tahun 2008. Terima kasih Ivonne!

Biaya Makan

  • Biaya makan sekitar 150 – 200 euro per bulan (saya biasa masak sendiri dan sesekali makan di kantin).
  • Biaya makan di kantin juga tergolong murah (sekitar 2.5 – 3 euro per sekali makan)

Biaya Akomodasi

  • Saya tinggal di asrama universitas (studentenwohnheim) dengan membayar 165 euro per bulan (biaya ini bervariasi antara satu asrama satu dgn yg lain tapi biaya maksimum 250 euro untuk single apartment).
  • Untuk mendapatkan asrama, student harus mendaftar jauh-jauh hari sebelum keberangkatan.
  • Biaya sewa ini sudah termasuk biaya listrik, air, dan gas.
  • Untuk internet saya membayar biaya tambahan 15 euro per semester (biaya ini bisa berbeda untuk tiap asrama bahkan ada yang tidak perlu membayar).

Biaya Transportasi

  • Biaya transportasi 160 euro per semester (ini memang sudah termasuk bagian biaya yg harus dibayar ke universitas).
  • Jenis transportasi yang bisa dipakai dengan tiket ini termasuk bus, tram, dan kereta regional untuk batas 50 km dari pusat kota.

Biaya Lain-lain

  • Biaya buku sangat sedikit karena biasanya pinjam di perpustakaan ataupun mengunduh dari internet.
  • Biaya jalan-jalan tergantung tempat yang dikunjungi dan biasanya 150 – 200 euro per jalan-jalan (sudah termasuk oleh-oleh).

Informasi Tambahan

  • Di Dresden, terdapat 2 masjid yang biasa digunakan untuk shalat jumat, belajar mengaji, dan shalat ied.
  • KBRI Berlin bisa dicapai dengan menggunakan kereta regional dengan menggunakan tiket grup 5 orang dengan biaya 27 euro.
  • Toko Asia bisa dengan mudah ditemukan di bawah gedung stasiun kereta api (Hauptbahnhof) dan beberapa tempat lain.
  • Dresden punya sistem transportasi yg keren banget, kita bisa mengecek online semua jadwal dan jenis transportasi yang bisa kita pakai untuk pergi ke suatu tempat (http://www.dvb.de).
  • Komunitas Indonesia di Jerman cukup banyak. nama perkumpulannya Formid.

Biaya Hidup di Jerman

Info from Fahmi (late 2007).

Biaya hidup di jerman mungkin ngga semahal biaya hidup di kota-kota laen di eropa, mari kita coba kalkulasikan sedikit

1. Apartement = tergantung kondisinya, normalnya untuk room ukuran 20 m2 biayanya berkisar antara 240 – 300 euro perbulan all inclusive (pemanas ruangan, internet, listrik, air dsb). Untuk jenis apartemne ini umumnya furnitur sudah disediakan. Kalo untuk apartemen kosong, dalam arti furniturnya mesti ngisi sendiri, biayanya sekitar 200 – 250 euro.

2. Asuransi = untuk mahasiswa di jerman asuransi di semua perusahaan asuransi jerman standarnya sama, yaitu sekitar 59 euro perbulan, harus diingat walaupun penerima beasiswa EM dapet asuransi dari ACE, namun asuransi ini TIDAK diakui oleh universitas di jerman. So anda mesti punya asuransi lokal

3. Biaya hidup = antara 200 – 250 euro, tergantung gaya idup, ini dengan catatan anda ngga sering jajan di cafe ato nogkrong di kafe, dan mesti rajin-rajin masak. Biaya makan perhari antara di cafe ato restoran di bandingkan masak sendiri bisa nyampe hapir 5x lipat dibanding masak sendiri.

4. Tuition fee = mulai 2007 sebagian besar negara bagian di jerman sudah menerapkan tuition fee, artinya sekolah ngga lagi gratis. PEr semester anda mesti mengeluarkan antara 500 – 1000 euro buat tuition fee.

5. Semester ticket dan administration fee : besarnya antara 250 – 275 euro persemester, tapi ini sudah termasuk tiket naik S- bahn, U-bahn, jadi ngga perlu beli tiket lagi kalo mo memanfaatkan jasa bahan (kereta)

6. Biaya lain2 = cadangin aja 50 – 100 euro buat buku, hobby ato jalan2.