Tinggal di Eropa, bisa dapat beasiswa Erasmus Mundus?

Mengutip Ninin:

Thu, 09/16/2010 – 09:41

Saya WNI yang tinggal di Inggris, karena suami English. Saya ingin bisa mendapatkan beasiswa S2 atau S3 dalam bidang pendidikan. S1 saya di IAIN (sekarang UIN) Sunan Kalijaga Yogakarta. S2 saya di Universitas Muhammadiyah Solo, tapi belum selesai (tinggal menyelesaikan thesis). Bisakah saya mendapatkan beasiswa Erasmus Mundus ?

Terima kasih atas perhatiannya, Ninin

Halo Ninin, beasiswa Erasmus Mundus yang sering dibahas adalah Erasmus Mundus Action 1 Category A yang salah satu syarat eligibility-nya adalah pendaftar tidak boleh tinggal/belajar/melakukan kegiatan lainnya di Eropa selama lebih 12 bulan dalam 5 tahun terakhir. Ada juga beasiswa Action 1 Category B untuk mahasiswa Eropa (atau pendaftar yang sudah tinggal lebih dari satu tahun di Eropa dalam 5 tahun terakhir). Menurut informasinya:

The amount of scholarship awarded varies depending on whether the student has carried out their main activities (studies, work etc) for more than 12 months in Europe over the last 5 years or not.

Cek lagi di website program yang kamu minati (daftar program ada di http://j.mp/mundusmaster dan http://j.mp/mundusphd ). Periksa dengan detil eligibility-mu, jika masih bingung hubungi penanggung jawab/sekretaris program.

Oya, jujur saja saya belum terlalu paham dengan beasiswa category B ini, jadi infonya mungkin kurang lengkap/tepat. Silakan baca di http://eacea.ec.europa.eu/erasmus_mundus/index_en.php